Dialog Hati, Dialog dengan Fikiran Sendiri, Muncul dari Berbagai Kondisi, tidak Selamanya Ia Nyata, tidak juga hanya Fiktif Belaka

4/21/09

Karena Cinta Sejatiku Telah Menghilang

Maafkan..
Maafku untuk setiap pribadi yang hadir kini, maaf karena aku membiarkan kalian datang dan pergi di kehidupanku.
Maafkan...
Karena kalian hanya bermanfaat sebagai pengobat sepiku buat sementara waktu. Selebihnya galau itupun datang lagi, karena sebenarnya damaiku sudah dibawa pergi.

Kalian hanya bisa sebagai penawar sementara, bukan sebagai penyembuh luka yang mampu memulihkanku dari cacat hati yang telah dibuat oleh mereka yang lebih dulu hadir sebelum kalian..

Maafkan..
Aku hanya ingin berjalan apa adanya, bernafas sebisanya, bersikap biasa saja, tidak menganggap kalian musuh, pun tidak menganggap kalian teman spesial, tidak pula mengusir kalian dari kehidupanku, tidak juga mengundang kalian untuk meramaikan sepiku..

Tampillah apa adanya dihadapanku, akupun akan tampil apa adanya pada kalian, bersikaplah sewajarnya terhadapku, akupun akan memberi penghargaan terbesarku untuk sikap kalian itu. Tidak perlu berpura-pura, karena kepura-puraan hanya akan menimbulkan kelukaan, jangan berbelahkasih, karena aku paling membenci sikap belas kasih dari siapapun juga. Aku cukup mampu mengendalikan dan mengarahkan hidupku kemana, aku tau mana yang terbaik dan yang tidak baik untuk kulakukan. Tidak usah khawatir untuk itu, akan tetapi ijinkan aku berterima kasih untuk perhatian itu.

Ingat,,, setiap orang punya alasan untuk jalan hidup yang ia lakoni, kita hanya perlu menghargai dan mengerti itu, tidak perlu berbelas kasih, sesungguhnya setiap orang hanya perlu dimengerti, bukan dikasihani, dimusuhi dan dikucilkan.....

Akupun demikian, jika kukatakan kalau aku tidak butuh kalian, mungkin aku akan terkesan sombong, akan tetapi bukanlah begitu maksduku. Pointku tidaklah terletak pada kalimat itu. Aku akan mengatakan bahwa aku tidak butuh kalian jika kalian hanya bisa mengata-ngatai tanpa mengerti posisi yang harus kulakoni dan kujalankan saat ini.

No comments: