Dialog Hati, Dialog dengan Fikiran Sendiri, Muncul dari Berbagai Kondisi, tidak Selamanya Ia Nyata, tidak juga hanya Fiktif Belaka

4/6/08

Jalan-jalan ke Chelungpu (921 Earthquake Museum of Taiwan)

Hari ini 5 April 2008, saya dan beberapa teman mengunjungi 921 Earthquake Museum of Taiwan, Sebuah museum yang di bangun untuk mengenang terjadinya Gempa bumi di Taiwan pada tanggal 21 September 1999 lalu, dengan kekuatan 7,3 skala richter, yang terjadi pada pukul 01:45 Malam. Peristiwa gempa itu menelan korban nyawa sebanyak 2.415 orang, luka-luka 11.305 orang dan menyebabkan kerugian harta benda sebesar 300 Miliar Dolar Taiwan.


Taiwan merupakan salah satu negara yang paling banyak mengalami gempa di setiap tahunnya, dengan berkunjung ke Museum ini kita akan mengetahui alasan kenapa Pulau ini dan beberapa negara lainnya sangat sering mengalami gempa.


Dengan berkunjung ke Museum ini, tidak hanya pengetahuan yang kita dapatkan, tapi jugabayangan peristiwa gempa yang terjadi di tahun 1999 tersebut seolah-olah kita juga mengalaminya.

Kita juga bisa melihat beberapa bukti peninggalan gempa yang masih dipelihara di sekitaranbangunan museum itu.


No comments: